Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Simak! Inilah Cara Ruqyah Rumah dan Keluarga

Daftar Isi [show]

Cara Ruqyah Rumah dan Keluarga

Dhiragama.com - Mungkin diantara kita ada yang sudah pernah atau bahkan sama sekali belum pernah mendengar kata Ruqyah. Ruqyah atau rukyah merupakan sebuah cara atau proses upaya menyembuhkan suatu penyakit dengan membacakan ayat-ayat didalam Al-Qur'an dengan meniatkan didalam hati bahwa ruqyah ini dilakukan untuk melindungi diri dan juga menyembuhkan diri.

Islam sendiri mengajarkan untuk melakukan ruqyah ini agar kita dapat terhindar dari segala bentuk kemusyrikan yang ada, salah satunya adalah percaya terhadap dukun ataupun sejenisnya. 

Selain ruqyah diri sendiri, ruqyah juga dapat dilakukan terhadap rumah dan keluarga. Bahkan jika didalam rumah terasa ada hal tidak kasat mata yang mengganggu kenyamanan penghuninya, kita dianjurkan untuk meruqyah rumah sendiri. Penasaran bagaimana caranya? Simak pada artikel berikut ini.

Ruqyah Rumah Mandiri

Agama Islam memang sudah mengajarkan bahwa kita sebagai manusia memanglah hidup berdampingan dengan bangsa jin. Tetapi banyak dari jin ini yang memang ada yang sampai mengganggu kita. Bahkan gangguan tersebut sering kali benar-benar mempengaruhi suasana rumah dan juga psikologis penghuni rumah tersebut. 

Jika hal tersebut memanglah terjadi, sebaik kita sebagai seorang muslim jangan memanggil dukun atau sejenisnya karena dikhawatirkan akan mendekati kemusyrikan. Maka dari itu Islam mengajarkan kita untuk ruqyah rumah dengan adab dan tata cara ruqyah rumah secara mandiri.

Baca Juga : Kumpulan Doa yang Dibaca Ketika Aqiqah Si Kecil

Adab Ruqyah Rumah

1. Bersih dari hadas besar dan kecil

2. Berwudhu 

3. Ruqyah dengan Al-Qur'an dan Hadits serta dengan menyebutkan Asmaul Husna

4. Meluruskan niat dan menyerahkan diri kepada Allah SWT ketika berdoa

Cara Ruqyah Rumah

1. Rajin beribadah didalam rumah

2. Rajin membaca Al-Qur'an didalam rumah

3. Membaca doa perlindungan pagi dan petang

Cara Ruqyah Keluarga

Jika sebelumnya kita membahas tentang cara ruqyah rumah, pada kesempatan ini pula kita akan membahas tentang cara ruqyah keluarga. Mengapa kita harus mengetahuinya? Karena tidak jarang ada keluarga yang sedang merasakan kesakitan, kerasukan jin bahkan mempelajari sihir dan semacamnya yang akan membawa kedalam kemusyrikan.

Islam lebih menganjurkan untuk mengobati hal-hal tersebut dengan cara melakukan ruqyah daripada harus memanggil dukun dan sejenisnya agar terjerumus kedalam kemusyrikan. Berikut akan kambil bahas tentang adab dan cara ruqyah keluarga secara mandiri.

Adab Ruqyah Keluarga

1. Bersih dari hadar besar maupun kecil

2. Berwudhu

3. Mengenakan pakaian yang bersih dan menutup aurat

4. Meluruskan niat serta berserah diri kepada Allah SWT

Cara Ruqyah Keluarga

1. Pastikan orang yang akan di ruqyah sudah memenuhi adab ruqyah

2. Orang yang akan di ruqyah harus melepaskan semua benda yang ada kaitannya dengan sihir, seperti jimat dan yang lainnya

3. Memulai ruqyah dengan membaca shalawat dan hamdalah

4. Membaca ayat-ayat ruqyah

Baca Juga : Lengkap! Inilah Kumpulan Doa untuk Orangtua

5. Tutup dengan membaca shalawat dan hamdalah

6. Bacakan ayat-ayat utama, lalu tiupkan ke air minum, kemudian diminumkan kepada orang yang di ruqyah dan sisanya dapat dipercika kewajah serta kepalanya. Ayat-ayat utama adalah sebagai berikut.

  • Surah Al-Fatihah ayat 1 - 7
  • Surah Al-Baqarah ayat 1 - 5
  • Surah Al-Baqarah ayat 255 -257, baca ayat kursi sebanyak tiga kali. Lalu sambung dengan membaca ayat 256 dan 257, dibaca satu kali saja.
  • Surah Al-Baqarah ayat 184 -186
  • Surah Ali Imran ayat 26 - 27
  • Surah Al-Muminun ayat 115 - 118
  • Surah Ash-Shaffat ayat 1 - 10 
  • Surah Al-Hasyr ayat 1 - 11
  • Surah Al-Mulk ayat 1 - 11

Bacaan Ayat-ayat Ruqyah

Menyambung pembahasan diatas tentang cara ruqyah rumah dan keluarga secara mandiri, kita juga harus mengetahui bagaimana bacaan ayat-ayat ruqyah yang benar seperti yang tertulis dibawah ini.

1. Membaca Ta'awudz

أَعُوْذُ بِاللّٰهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْم

Audzu billahi minasy syaithonir rojim

Artinya : Aku berlindung kepada Allah Yang Maha mendengar dan Maha mengetahui dari setan yang terkutuk.

أَعُوذُ بِاللَّهِ السَّمِيعِ الْعَلِيمِ مِنْ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ

Audzubillahis sami il alim minasysyaithonirrojim

Artinya : Aku berlindung pada Allah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui dari godaan Syethan yang terkutuk.

Allahumma inni audzubika minasysyaitha nirrajimi min hamzihi wanafkhihi wanafatsih

Artinya : Wahai Tuhanku! Sesungguhnya aku berlindung dengan Engkau dari syetan yang terkutuk dari gurisan-gurisannya, dari tiupan-tiupannya dan dari hembusan-hembusannya.

2. Membaca ayat-ayat utama seperti yang sudah tertulis diatas

Baca Juga : Doa Sebelum dan Sesudah Berhubungan Lengkap dengan Adabnya

Penutup

Islam mengajarkan cara-cara ruqyah agar kita sebagai seorang muslim dapat selamat dari dosa musyrik mempercayai para dukun ataupun sejenisnya, karena ruqyah adalah upaya penyembuhan dengan membacakan ayat-ayat suci Al-Qur'an. Ayat ayat ruqyah rumah dan keluarga tanpa iklan, mp3, tempat usaha, pengusir jin dan sihir, dengan air, cara memagari rumah dengan ayat Al Quran.
Show comments
Hide comments

Post a Comment for "Simak! Inilah Cara Ruqyah Rumah dan Keluarga"