Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Inilah Doa Masak dan Adabnya Agar Masakan Lebih Berkah dan Lezat

Daftar Isi [show]

Inilah Doa Masak dan Adabnya Agar Masakan Lebih Berkah dan Lezat

Dhiragama.com - Memasak adalah pekerjaan rumah yang hampir mampu dikerjakan oleh siapa saja, mulai dari masakan yang sangat mudah seperti mie instan atau hanya telur mata sapi hingga masakan yang rumit untuk dibuat.

Tetapi tahukah kita bahwa Islam juga mengatur bagaimana adab yang baik ketika memasak. Bahkan kita dianjurkan untuk membaca doa ketika masuk dapur dan ketika mengaduk masakan. Apabila diamalkan, doa dan adab tersebut dapat membuat masakan yang kita buat menjadi semakin berkas dan lezat.

Lantas bagaimanakah lafadz arab, latin, dan terjemahan dari doa tersebut? Dan apa sajakah adab ketika memasak? Simak pemabahasannya dibawah ini.

Adab dan Doa Memasak

Berwudhu Sebelum Masak

Adab pertama adalah dengan berwudhu sebelum masak agar bersih dari segala kuman dan bakteri, dengan berwudhu kita juga dapat menghilangkan hadas kecil maupun besar sehingga masakan yang kita buat terjamin kebersihan dan kesuciannya.

Baca Juga : Ingin naik Haji? Baca doa ini agar cepat berangkat haji!

Membaca Doa Ketika Masuk Dapur

Selanjutnya adalah membaca doa ketika memasuki dapur seperti berikut ini. Doa masuk dapur ini memiliki makna permohonan kepada Allah SWT agar selalu diberkahi dengan rahmat-Nya dan dimudahkan dalam segala urusan.

رَبَّنَا آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا

Rabbanaa aatinaa mil ladunka rahmatan wahai yik lanaa min amrinaa rasyadaa

Artinya : Ya Tuhan kami, berilah kami rahmat yang besar dari sisi-Mu dan persiapkanlah petunjuk untuk kami terhadap urusan kami

Mengawali dengan Basmalah

Agama Islam selalu mengajarkan untuk memulai sesuatu yang baik dengan mengucapkan Basmalah termasuk salah satunya adalah sebelum memasak.

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

Bismillahirrahmanirrahiim

Artinya : Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang

Membaca Doa dan Shalawat Ketika Mengaduk Masakan

Berikutnya adalah anjuran untuk membaca doa dan shalawat ketika mengaduk makanan. Anjuran mengaduk makanan pun juga harus dimulai dari arah kanan ke kiri. Hal tersebut karena setiap yang baik haruslah didahului oleh bagian yang kanan.

Baca Juga : Doa Agar Cepat Haid Dilengkapi Cara Alami Memperlancar Haid

لَيْسَ لَهَا مِنْدُوْنِ اللهِ كَاشِفَةٌ

Laisa laha min dunilllahi kasyifah

Artinya : Tidak ada yang dapat menyatakan hari itu selain Allah

Tidak hanya berdoa, ketika kita mengaduk makanan juga harus diiringi dengan membaca shalawat berikut ini sebanyak tiga kali.

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلىَ مُحَمَّدٍ وَعَلىَ آلِ مُحَمَّدٍ

Allahumma shalli ‘ala Muhammad wa ‘ala ali Muhammad

Artinya : Ya Allah, berikanlah rahmat-Mu kepada junjungan kami Nabi Muhammad dan keluarga Nabi Muhammad

Membaca Hamdalah Ketika Selesai Masak

Ketika setiap yang baik harus diawali dengan Basmalah maka hal yang baik juga harus diakhiri dengan bacaan Hamdalah, termasuk dalam hal memasak.

اَلحَمْدُ ِللهِ رَبِّ اْلعَالَمِيْنَ

Alhamdulillahi rabbil ‘alamin

Artinya : Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam

Baca Juga : Yuk Baca Doa Ini Agar Selalu Semangat Beraktivitas!

Penutup

Setiap hal baik memanglah harus diawali dengan berdoa, salah satunya adalah ketika memasak. Bahkan kita juga harus memerhatikan adab-adabnya. Mengapa demikian? Karena ketika kita mengawalinya dengan doa, maka masakan yang kita buat akan lebih berkah. Rahasia masakan menjadi enak, mantra memasak, doa masakan untuk suami, nasi, membuat minuman, amalan amalan memasak.
Show comments
Hide comments

Post a Comment for "Inilah Doa Masak dan Adabnya Agar Masakan Lebih Berkah dan Lezat"