Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Inilah Tata Cara Sholat Tasbih Lengkap Dengan Bacaan Arab dan Latin

Daftar Isi [show]

Sholat Tasbih : Waktu Pelaksanaan, Niat, dan Tata Cara
Dhiragama.com - Sudah pernah mendengar salah satu ibadah yang dinamakan shalat Tasbih? Shalat Tasbih sendiri merupakan salah satu shalat sunnah yang waktu pelaksanaannya dapat dilakukan kapan saja, tetapi umumnya shalat tasbih dilakukan masyarakat ketika memperingati tahun baru Islam ataupun Nisyfu Sya'ban.

Shalat sunnah ini terdiri dari 4 rakaat, dimana kita dapat memilih untuk melakukannya dengan satu kali salam ataupun dua kali salam. Lalu bagaimanakah niat Sholat Tasbih tersebut? Dan bagaimana pula tata cara serta doanya? Yuk simak pembahasannya dibawah ini. Selamat membaca.

Waktu Pelaksanaan Sholat Tasbih

Berikut ini adalah waktu-waktu pelaksanaan sholat Tasbih, yaitu:

1. Ketika terbit fajar kedua hingga tebitnya matahari

2. Ketika matahari terbit hingga naik sepenggalah

3. Saat matahari tepat diatas kepala hingga terlihat condong

4. Ketika datang waktu shalat Ashar hingga matahari tenggelam

5. Ketika matahari mulai tenggelam hingga matahari benar-benar tenggelam

6. Ketika sepertiga malam atau ketika waktu shalat Tahajud

Baca Juga : Sudah pernah dengan tentang Puasa Tarwiyah? Cari tau selengkapnya disini

Niat Sholat Tasbih

Semua ibadah yang kita lakukan haruslah diawali dengan membaca niat, termasuk ketika sholat Tasbih. Berikut ini adalah niat sholat Tasbih 2 raka'at dilengkapi dengan Arab, latin, dan terjemahannya.

أُصَلِّي سُنَّةَ التَسْبِيْحِ رَكْعَتَيْنِ لِلّٰهِ تَعَالَى

Ushallii sunnata tasbihi rak'atayni lillahi ta'aalaa

Artinya : Saya niat shalat tasbih dua raka'at karena Allah ta'alaa

Niat yang dapat dibaca ketika kita ingin sholat Tasbih 4 raka'at seperti dibawah ini.

أُصَلِّيْ سُنَّةَ التَسْبِيْحِ أَرْبَعَ رَكَعَاتٍ لِلّٰهِ تَعَالَى

Ushalli sunnata tasbihi arba'a raka'aatin lillaahi ta'aalaa

Artinya : Saya niat shalat tasbih empat raka'at karena Allah ta'alaa

Tata Cara Sholat Tasbih

Berikut ini adalah tata cara sholat Tasbih lengkap.

1. Membaca niat sholat Tasbih

2. Melakukan takbiratul ihram

3. Membaca doa iftitah 

4. Membaca surah Al-Fatihah

5. Membaca surah pedek yang ada didalam Al-Qur'an

6. Membaca lafadz Tasbih seperti dibawah ini sebanyak 15 kali.

سُبْحَانَ اللَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ وَاللَّهُ أَكْبَرُ

Subhaanallah, walhamdulillah, wa-laa ilaaha illallah wallahu akbar

Artinya : Maha suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada Tuhan selain Allah, dan Allah Maha Besar.

7. Melakukan Rukuk dengan tuma'ninah dan membaca doa Rukuk seperti sholat biasa, kemudian membaca tasbih sebanyak 10x

8. Melakukan Iktidal dengan tuma'ninah dan membaca doa Iktidal seperti shoalt biasa, kemudian membaca tasbih sebanyak 10x

9. Sujud dengan tuma'ninah dan membaca doa sujud seperti sholat biasa, kemudian dilanjutkan dengan membaca tasbih sebanyak 10x

10. Duduk diantara dua sujud dengan tuma;ninah dan membaca doa duduk diantara dua sujud, kemudian membaca tasbih sebanyak 10x

11. Melakukan sujud yang kedua dengan tuma'ninah dan membaca doa sujud seperti sholat biasa, kemudian dilanjutkan dengan membaca tasbih sebanyak 10x

Baca Juga : Yuk mulai sekarang biasakan diri untuk melakukan Shalat Tahiyatul Masjid

12. Sebelum berdiri mengerjakan raka'at kedua, hendaknya kita duduk sejenak untuk membaca tasbih sebanyak 10x

13. Berdiri dan mengerjakan raka'at kedua dengan tata cara yang sama seperti point ke 2 hingga ke 11

14. Duduk Tasyahud Akhir. Sebelum membaca doa duduk tasyahud akhir, hendaknya kita membaca tasbih sebanyak 10x terlebih dahulu.

Penutup

Shalat Tasbih adalah shalat sunnah yang waktu pelaksanaannya dapat dilakukan kapan saja yang terdiri dari 4 raka'at. Tata cara, doa, waktu, niat sholat tasbih, 2, 4 rakaat, lengkap, berapa rakaat.
Show comments
Hide comments

Post a Comment for "Inilah Tata Cara Sholat Tasbih Lengkap Dengan Bacaan Arab dan Latin"